Senin, 03 Februari 2014


SMA Negeri 4 Metro  terletak di perbatasan kabupaten Lampung Timur dengan kota Metro, tepatnya di Jalan Raya Stadion 24 Tejosari Metro timur. Lokasi sekolah berada di lingkungan persawahan tepatnya di Kelurahan Tejosari Kecamatan Metro Timur. Suasana sekolah cukup nyaman, tenang dan cocok untuk kegiatan pembelajaran karena letaknya strategis dekat dengan fasilitas kolam renang dan stadion olah raga milik Kota Metro, dan masyarakat sekitar sekolah sangat mendukung untuk kelancaran kegiatan sekolah. Kecamatan Metro Timur merupakan daerah yang stategis, karena dekat dengan pusat kota Metro , sehingga pengembangan perumahan dan pendidikan mengalami kemajuan yang cukup baik dan terdapat lembaga pendidikan dari tingkat pra sekolah (PAUD), SD, SMP, SMA, SMK, dan Perguruan Tinggi.

Pengembangan sarana transportasi di wilayah ini terdapat angkutan umum, mobil pribadi, dan sepeda motor. Kesadaran masyarakat akan pendidikan cukup tinggi sehingga persaingan sekolah di wilayah ini sangat ketat karena jarak antara sekolah satu dengan yang lainnya cukup dekat.

Visi & Misi


Visi Sekolah :

"Terwujudnya Sekolah Unggul Yang Berwawasan Iptek Dan Imtaq".

Visi tersebut di atas mencerminkan cita-cita sekolah yang berorientasi ke depan dengan memperhatikan potensi kekinian, sesuai dengan norma dan harapan masyarakat Metro khususnya dan masyarakat lampung umumnya

MISI SMA NEGERI 4 METRO
1. Melaksanakan pembinaan peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
2. Meningkatkan profesionalisme dan keteladan dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.
3. Mengoptimalisasikan fasilitas sarana prasarana pendidikan dan nara sumber yang ada
4. Menyiapkan peserta didik untuk mampu bersaing di era globalisasi dalam perkembangan teknologi yang dinamis.
5. Mengoptimalisasikan pelayanan kepada peserta didik dalam upaya mengantarkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
6. Menyelenggarakan Proses Pembelajaran Yang Bermutu dan  menerapkan IT.
7. Menjadikan salah satu pusat sumber belajar bagi sekolah sekitar
8. Meningkatkan lingkungan yang bersih dan ASRI (Aman, Sehat, Rapi dan Indah)
9. Menciptakan generasi muda yang tanggap terhadap perubahan sosial serta berkarakter
10. Menyelenggarakan Kerja sama  Dengan  Pihak Terkait Dalam Upaya Peningkatan Mutu Pendidikan,

0 komentar :

Posting Komentar